Desa Punjulharjo merupakan desa yang terletak di kecamatan Rembang Kabupaten Rembang Provinsi Jawa Tengah. Desa Punjulharjo berada di pesisir pantai utara sehingga berpotensi menjadi daerah wisata . Dengan letak yang srategis desa tersebut berpotensi menjadi daerah wisata, apalagi dengan adanya situs Perahu Kuno dapat menambah daya tarik wisatawan. Perahu Kuno yang merupakan perahu di temukan tahun 2008 silam dan merupakan perahu yang dibuat pada abad ke-7M sudah di teliti oleh Balai Arkeologi Yogyakarta. Tidak hanya itu, desa Punjulharjo juga terdapat makam Pangeran Santiyoga dan istrinya dari zaman Majapahit. Desa Punjulharjo juga memiliki kebudayaan lokal, seperti kesenian Barongan ,tarian Tong-Tongklek dan juga makanan khas yakni otak-otak bandeng dan terasi yang dibuat secara tradhisional oleh masyarakat bisa dijadkan oleh-oleh bagi wisatawan yang berkunjung. Karena memiliki daya tarik wisata seperti pantai, penemuan situs, dan kebudayaan lokal, desa Punjulharjo memerlukan fasilitas seorang tourguide sebagai penunjang wisata di desa Punjulharjo. Seorang tourguide berperan sebagai media promosi yang menjelaskan destinasi yang wajib dikunjungi. “Untuk pemandu wisata di desa ini mungkin sangat dibutuhkan, mbak. Dikarenakan juga banyak potensi wisata dan edukasi wisata juga kalo semisal wisatawan dari luar kota juga berkunjung disini mungkin agak sedikit kurang berkesan jika Cuma berkunjung terus pulang, kalo semisal ada pemandu wisata kan dijelaskan secara mendalam wisata yang ada didalamya” Ujar Pak Mustofa kepala Desa Punjulharjo dalam wawancara oleh mahasiswa KKN-T Undip Unisvet. Mahasiswa Unisvet dalam program kegiatan KKN-T Undip Unisvet berinisiatif memberdayakan masyarakat melalui pelatihan profesi tourguide yang dilaksanakan di Balai Desa 17 Agustus 2022 Punjulharjo, berkolaborasi dengan menggandeng Pelaku Wisata, Pokdarwis, karang taruna dan juga masyarakat sebagai audiens. Dalam Pelatihan ini dipaparkan pemahaman materi lebih dalam mengenai profesi tourguide atau pemandu wisata kode etik ,manajement pemandu wisata dan juga bagaimana cara uji lisesnsi atau mendapat sertifikasi dan pentingnya bergabung di organisasi Himpunan Pramuwisata Indonesia ( HPI). Pelatihan ini juga menghasilkan output berupa penyusunan modul yang sudha di serahkan kepada masyarakat sebagai pedoman untuk memahami profesi tourguide. Dengan adanya Pelatihan ini, diharapkan dapat memberikan informasi kepada masyarakat desa Punjulharjo pentingya profesi seorang tourguide di desa wisata , dan masyarkat bisa menjadi seorang tourguide . Supaya mereka tidak hanya menjadi penonton namun juga menjadi pelaku wisata yang dapat menambah lapangan pekerjaan dan meningkatan pendapatan desa.