Semarang, prestasi membanggakan di raih oleh Mahasiswa Universitas Ivet pada kegiatan Bangkit Incubation 2023 Batch 2 dan membawa pulang Hadiah Senilai Rp. 140.000.000,00.
Kegiatan Bangkit Incubation 2023 merupakan sebuah program pengembangan kompetensi mahasiswa untuk berkarir di dunia teknologi. Program ini didesain melalui kemitraan Dirjen Pendidikan Tinggi Kemendikbud, Google, Gojek, Tokopedia, Traveloka, dan berbagai Perguruan Tinggi.
Dalam kompetisi tersebut Mahasiswa Universitas Ivet membuat Inovasi sebuah platform/aplikasi yang mereka berinama SwapEase dimana aplikasi tersebut menjadi penghubung antar orang untuk bertukar pakaian bekas namun masih layak di pakai.
Menurut salah satu Mahasiswa Universitas Ivet Muhammad Ahya Fajri Firman salah satu Anggota dari TIM yang di namai TIM SwapEase ini menjelaskan bahwa platform/aplikasi yang kami ciptakan ini memiliki fungsi dan dampak yang bagus untuk berbagai hal.
“ada 2 manfaat utama penggunaan Aplikasi SwapEase yang kami buat pertama melawan fast fashion atau percepatan trand pakaian kemudian yang kedua mengurangi limbah pakaian bekas yang tentu akan merusak lingkungan,” ujarnya.
Muhammad Ahya juga menyampaikan bahwa platform/aplikasi ini yang pertama kami ciptakan di Indonesia cara kerjanyapun sangat mudah.
“Cara kerjanya yaitu dengan melihat baju orang lain yang ada disekitarnya lalu tinggal pilih kemudian orang tersebut dapat berkomunikasi langsung dengan pemilik baju yang dia pilih kemudian mereka berdiskusi tentang kapan dan dimana tukar bajunya dilakukan secara offline, namun fitur chat ini ada limitnya, kalau mau mendapatkan akses yang lebih luas nanti ada in app purchase yaitu token,” jeasnya.
TIM SwapEase yang terdiri dari 3 Mahasiswa Universitas Ivet diantaranya Nisrina Qurratu Ainu, Muhammad Ahya Fajri Firman, Akhmad Ikmal Zulfa bekerjasama dengan 3 Mahasiswa dari Perguruan Tinggi lain diantaranya Muhammad Reyhan Ardiya Putra Wijaya dari Universitas Diponegoro, Muhammad Najib Izzulhaq dari UIN Sunan Kalijaga, Widiyanto dari Universitas Negeri Semarang di mentori oleh Dosen dari Universitas Ivet yaitu Jumrianto.
Dalam kesempatan itu Rektor Universitas Ivet Dr Tri Leksono menyampaikan rasa bangganya terhadap Mahasiswa Universitas Ivet yang menorah Prestasi yang luar bisa ini.
“Hasil yang di buat oleh Mahasiswa ini merupakan wujud atau implementasi dari salah satu Visi Misi Universitas Ivet yaitu Technopreneurship oleh karena itu kita sangat bangga dan tentu kita akan dorong penuh agar kedepan bisa menciptakan Inovasi yang baru dan berhubungan dengan teknologi,” Ujar Rektor saat memberikan ucapan selamat kepada 3 Mahasiswa Universitas Ivet di Ruang Rektor pada hari Kamis (21/3/24).
Dr Tri Leksono juga berharap agar prestasi ini bisa di tiru oleh semua Mahasiswa Universitas Ivet yang dimana memadukan antara Teknologi dengan bidang keiulmuanya.
“kedepan yang akan di Unggulkan adalah teknologi oleh karena itu kami berharap kepada seluruh Mahasiswa Universitas Ivet bisa menciptakan inovasi yang baru dengan cara mengkombinasikan antara teknologi dengan bidang keilmuannya sehingga akan bermanfaat untuk masa depan dan tentunya akan menjadi bekal di kemudian hari,”Imbuhanya.